Turnamen PUBG yang Diadakan di Indonesia – Sebagian dari kalian mungkin sudah sempat memainkan apa itu PUBG. Gim yang merupakan pesaing dari Free Fire ini tengah berada di puncak kesuksesannya untuk kategori battle royale, tidak hanya di Indonesia, melainkan dunia. Dalam gim ber-genre Battle Royale ini, pemain akan disuguhkan gameplay yang begitu mendebarkan. Semua pemain akan saling bertempur hingga menyisakan seorang pemain yang memenangkan pertempuran ini. PUBG bisa dikatakan sebagai gim yang fenomenal. Bagaimana tidak, lebih dari 200 juta unduhan tercatat setelah setahun dirilis. Ini menunjukan bahwa respon pasar sangat baik terhadap gim yang satu ini.
PUBG Mobile merupakan gim battle royale yang dirancang oleh Brendan Greene. Secara resmi gim ini dirilis secara global pada bulan Maret 2018. Pada dasarnya, PUBG memiliki tiga versi yang berbeda berdasarkan Esports platform bermainnya. Awalnya, gim ini tersedia untuk platform PC Windows melalui Steam. Sampai akhirnya tersedia untuk Xbox One hingga mobile seperti sekarang ini. Versi mobile-nya ini benar-benar mampu menembus pasar global secara merata, khususnya di kawasan Asia.
Semua pemain akan mengawali permainan dari pesawat tempur yang akan memaksa mereka untuk terjun bebas di peta permainan menggunakan parasut. Setelah berhasil mendarat, para pemain perlu melakukan looting untuk mendapatkan senjata, baju perang dan berbagai alat penyokong kehidupan lainnya.
Selain itu, Tencent resmi mengumumkan kompetisi PUBG Mobile skala internasional baru bernama PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2021. Didukung oleh Gamers Without Borders, PMWI 2021 fokus membantu memerangi pandemi Covid-19 dengan menghadirkan turnamen dalam bentuk aksi sosial, yang akan memberikan donasi 3 juta dollar AS (sekitar Rp 45,8 miliar) sebagai hadiah keseluruhan. Gamers Without Borders adalah festival esports amal yang diselenggarakan oleh ESL yang membantu misi pengiriman vaksin COVID-19 ke negara-negara terbelakang.
Turki Al Fawzan, CEO of the Saudi Esports Federation mengatakan, “Dengan bergabungnya Tencent yang turut mendukung gerakan ini, kami berharap dapat menyebarkan pesan untuk tidak meninggalkan siapa pun lebih luas lagi, sambil memberikan kompetisi esports yang unik kepada para pemirsa.”
Ajang PMWI 2021 akan digelar selama 4 hari pada 22-25 Juli mendatang. Setiap hari akan ada 5 pertandingan di tiga peta (map) PUBG Mobile, yaitu Erangel, Sanhok, dan Miramar. PMWI dapat disaksikan diNimo TV yang merupakan media partner, atau di channel YouTube, Facebook dan Twitch PUBG MOBILE Esports, dimana PMWI East akan live pada pukul 17 WIB dan PMWI West pada pukul 21.30 WIB.
Tinggalkan Balasan